Halo sobat ramaibeud, Apa kabarnya? Dah beberapa minggu tidak update di blog unyu unyu ini. Kali ini ramaibeud akan menulis artikel sederhana berupa tips atau cara membuat folder di github repository.
Apakah anda baru dalam mengelola file di github? Sama kalau begitu, jadi masih perlu banyak mencari cara atau tips tentang bagaimana mengelola file di github.
Karena ketidaktahuan kita akan salah satu hal yang akan di buat di github membuat kita frustasi. Bingung dan tidak tau apa yang akan di lakukan. Seperti contoh hal sepele berikut ini.
Cara membuat folder di github repository
Secara standar di github tidak ada menu yang menunjukan perintah untuk membuat folder. Disana kita hanya melihat menu perintah hanya untuk menambahkan file baru. Jadi repot juga ketika kita akan membuat sebuah proyek yang mengharuskan sebuah susunan folder.
Akan tetapi jika kita melihat repository orang lain di github mereka bisa menyertakan sebuah folder. Dimana di dalam folder tersebut terdapat beberapa file seperti .php, .js, .css
dll.
Susunan yang terlihat bisanya seperti ini NamaAkunGithub/NamaProyek/FolderFile/file.html
.
Lalu bagaimana jika kita akan membuat folder di github repository?
Sebenarnya caranya sangat mudah dan simple sekali, ketika anda membuat proyek dan ingin menyertakan folder di dalamnya, berikut langkah dan cara membuatnya.
Pada halaman dashboard github anda buka proyek anda dan buat file baru (create new file), kemudian pada kotak untuk menuliskan nama file buatlah nama folder yang anda inginkan, tambahkan garis miring kemudian tulis nama file beserta extensinya. Seperti contoh di bawah ini.
NamaFolder/namafile.php
Jadi dengan begitu maka secara otomatis anda sudah berhasil membuat folder di github repository.
Bagaimana menambah File dalam folder di github repository
Nah, yang berikutnya adalah cara menambah file dalam folder github repository. Caranya bagaimana? Ini juga sangat mudah dan caranya hampir sama dengan yang di atas.
Buka Proyek yang sudah anda buat dan tambahkan folder tadi, kemudian buat file baru (create new file). Pada kotak nama file tulis nama folder yang sudah ada, kemudian tambahkan garis miring dan tuliskan nama file beserta extensinya.
Maka secara otomatis file yang anda buat akan berada bersama file lainnya di dalam folder yang tadi anda buat.
Bagaimana, cukup mudah bukan? Sekarang anda bisa mencobanya langsung di github untuk membuat folder di github repository. Jika masih mengalami kendala silahkan kembali ke artikel ini.
Demikianlah sedikit tutorial sederhana tentang bagaimana cara membuat folder di github repository dengan mudah. Semoga bermanfaat dan berguna untuk kita semua.
Untuk lebih jelasnya bisa lihat video dibawah ini :